Posisi iklan yang pas merupakan faktor penting dalam berbisnis online. Besarnya iklan juga perlu disesuaikan. Jangan terlalu besar atau terlalu kecil. Mudah dilihat pengunjung namun tidak sampai mengganggu pengunjung yang mencari informasi. Jika faktor ini diabaikan, saya yakin pengunjung tidak akan datang kembali pada lain hari kecuali benar-benar terpaksa.
Beberapa minggu yang lalu ane sempat membahas posisi strategis memasang iklan. Untuk pengguna blogspot pasti sudah bisa menerapkannya yaitu dengan memanfaatkan fitur add widget dan html/javascript. Namun ada satu posisi yang nggak disediakan oleh template standar blogger yaitu dibawah postingan. Jika ingin menempatkan iklan pada area ini, sahabat harus edit template terlebih dahulu.
Yang perlu saya tekankan disini adalah dibawah artikel itu berbeda dengan didalam artikel. Sekilas memang sama tapi sebenernya berbeda sekali. Dan yang terpenting ini nggak melanggar aturan yang ditetapkan oleh pihak adsense. Posisi yang saya maksud adalah berada diatas komentar.
Berikut kode untuk menempatkan iklan di bawah atau akhir artikel:
<b:if cond="data:blog.url != data:blog.homepageUrl">
<div style="margin-top: 15px; border: 1px solid #eeeeee; padding: 7px; text-align:center;">
Letakkan kode script iklan adsense yang kalian ikuti disini
</div></b:if>
<div style="margin-top: 15px; border: 1px solid #eeeeee; padding: 7px; text-align:center;">
Letakkan kode script iklan adsense yang kalian ikuti disini
</div></b:if>
Berikut cara memasang iklan di akhir atau bawah postingan:
1. Login ke dashboard blogger
2. Klik template lalu edit template
3. Cari kode <data:post.body/> dengan bantuan CTRL+F (ada 2-3 buah kode)
4. Taruh seluruh kode diatas tepat dibawah kode <data:post.body/>
5. Letakkan dibawah kode yang kedua ya kawan
6. Save template dan lihat hasilnya
Berikut screenshot hasilnya pada situsku yang lain:
Note:
1. Model iklan ini hanya akan muncul pada single post
2. Jika mau menerapkan iklan pada posisi ini, related post sebaiknya dihilangkan
16 Komentar untuk "Cara Pasang Iklan Di Akhir Tulisan"
Cara ini mungkin agak sedikit merepotkan karena harus edit template. Tapi menurutku posisi inilah yang paling strategis.
wah kalo gitu aq mau pasang iklan aaaahh *iklanopoyo* ^_^
Simple, padat n ringkas banget yaa..btw aku sdh follow blognya loo :) sjk lama .hihi
Blogger mobile lumayan susah sob memasang widgetnya. . .
Kunjung balik sob. . .
sangat membantu sob, ijin praktek, oya sob software Total Video Converter V3.71 yang di tanya maren dah Q share
Enggak bikin laload kan?? :)
entah kenapa dari dulu ga pernah minat pasang iklan diblog. bukannya pelit tapi kayaknya ganggu pengunjung blog mehehehehe
nach... gimana mas yitno
udh bener blum tuch Link saya
soalnya saya masih newbie
:D
iklan tersembunyi ya :)
Sip kang dicoba dulu ya.
sayangnya saya ditolak sama adsense.....
hiks hiks.....
Kalau scriptnya nggak diconvert apa bisa Mas?
Bisa banget pak marsudiyanto.
Popular post yang ada di blog ini kan menggunakan script diatas pak.
Iklan yang dipasang di akhir postingan akan sangat mendatangkan banyak klik valid dari pemirsa blog, karena letaknya yang strategis. Sehingga setelah pembaca selesai membaca seluruh artikel kita, mereka akan langsung melakukan klik valid. Thanks informasinya mas :)
Modalnya emang kita itu harus nguasain bener template yang kita pakek..
Kalau udah gitu mau narok iklan di posisi mana aja pasti gampang.. ^_^
mau coba dulu, soalnya tampilan blog edit template khan sudah di ganti mas,
jadi tutorial ini, perlu sedikit ada perubahan juga
1. Silakan buka Daftar Isi untuk melihat artikel menarik lainnya
2. Komentar sobat adalah investasi besar untuk meningkatkan jumlah pengunjung ke Blog Sobat