Perintah dan kode rahasia google search engine yang unik - HP Yitno Perintah dan kode rahasia google search engine yang unik - HP Yitno

Bisnis Online I Affiliasi I Tutorial Blog I Tips & Trick I Motivation I SEO

Perintah dan kode rahasia google search engine yang unik

Apa kabar blogger dan netter di dunia maya, khususnya Indonesia.

Sudah satu minggu lebih ane nggak posting sesuatu di blog tercintaku ini. Lagi sibuk belajar css sob. Maklum sob, baru mengerti sedikit tentang pengaturan tata letak css. Yah itung-itung belajar web design, siapa tahu nanti bisa jadi web designer (Ngimpi kali yeee)

Kalau pada posting terdahulu, ane pernah posting kode rahasia pada opera-mini, sekarang ane mau posting kode-kode tambahan pada google search engine. Apa saja perintah-perintah itu dan apa tujuannya sehingga kita perlu tahu kode-kode itu. Tujuan secara umum adalah memaksimalkan dan mengoptimalkan hasil pencarian, sedangkan tujuan secara khusus sobat blogger akan lebih mengerti jika melakukan eksperimen tersendiri.

Langsung saja disimak ulasannya:
1. filetype:
Berfungsi untuk mencari informasi dengan ekstension tertentu. Seperti .pdf .doc .xls .jpg .gif .mp3 .mp4 .3gp .avi .jar .sis .sisx dan lain sebagainya. Saya kira sobat blogger sudah mengerti format file, video musik dan gambar.
Contoh:
Coba ketikkan "operamini" filetype:jar di kotak pencarian google. Maka akan banyak file operamini yang berekstension jar yang akan ditampilkan.
2. site:
Berfungsi untuk membatasi pencarian dengan keywords tertentu berdasarkan alamat website yang kita tuliskan. Kode perintah ini juga bisa dimanfaatkan untuk mengetahui, berapa banyak artikel kita yang berhasil di index google.
Contoh:
Coba ketikkan site:hp-yitno.blogspot.com pada kotak pencarian google, maka hampir keseluruhan artikelku yang terindex di google akan diperlihatkan.
3. cache:
Cache berfungsi untuk mencari informasi halaman website atau blog yang telah direkam pada database google.
Contoh:
cache:hp-yitno.blogspot.com
4. related:
Berfungsi untuk mencari informasi yang memiliki kesamaan isi, baik itu dari segi artikel atau dari lainnya dari sebuah website atau blog.
contoh:
related:www.google.com => (sama-sama mesin pencari)
related:www.kompas.com => (sama-sama portal news)
5. info:
Berfungsi untuk mencari informasi dari sebuah website atau blog.
Contoh:
info:www.facebook.com
6. blog url:
Berfungsi untuk mencari tulisan khusus dalam satu kategory blog tertentu.
contoh:
corat-coret blog url:hp-yitno.blogspot.com
7. intitle:
Berfungsi untuk mencari kata atau keywords pada bagian judul suatu website atau blog.
contoh:
intitle:hp yitno
intitle:zip-online
8. allintitle:
Format allintitle bisa mencari informasi keywords yang semuanya terdapat pada judul postingan.
contoh:
allintitle:membuat spoiler cantik di blogspot
9. inurl:
Fungsi inurl yaitu untuk menelusuri atau mencari informasi pada suatu alamat website atau blog yang telah kita masukkan.
contoh:
inurl:cgi-proxy (google search akan menampilkan situs-situs yang pada alamat url-nya terdapat tulisan cgi-proxy)
10. allinurl:
Fungsinya hampir sama dengan inurl, hanya saja cakupannya lebih luas.

Mungkin hanya ini aja yang bisa ane bagikan kepada temen-temen blogger. Kalau mau tahu lebih banyak, bisa dipelajari sendiri di google help. Sebenarnya ada banyak ilmu dunia maya yang bisa dipelajari. Kuncinya hanya satu yaitu mau bertanya sama mbah google.

^Created by HP-Yitno^
SHARE :

Iklan Lucu & Super Kreatif Di Dunia

Amazing..!!! - Kata itulah yang mungkin akan anda katakan tatkala melihat iklan paling kreatif & termahal di dunia berikut https://youtu.be/jYsx0nlGtJ4.
5 Komentar untuk "Perintah dan kode rahasia google search engine yang unik"

bisa cukup membantu nih informasinya, saya dulu cuma tahu intitle tapi sekarang ada cara baru lagi yang lebih unik yah.. Oia, pengen belajar juga edit2 kode HTML atau CSS cuma masalahnya gak ada guru...

Kalau mau belajar edit html dan css, sobat bisa belajar sendiri secara online di situs www.w3schools.com atau di www.tizag.com

Hhihi.. Akupun jg sdg cb2 css.. tp kl udah pusiaaang, lgs close tab ajaaah :p

He..he..
Aku juga sering pusing kalau lihat kode yang begitu ribet. Pernah salah satu blog ane, ane tambahin css buatan sendiri. Eh hasilnya tumpang tindih nggak beraturan. Ribet deh pokoknya.

wah tq berguna nih buat search di google terutama buat ngurangi pencarian web2 yang sering muncul tapi setelah kita buka artikel yang kita cari ngk ada cuma nampilan iklan doank.

aku udah nyoba kalo nulis "-site:www.web.com" itu berarti ngk akan nampilin web yg kita tulis.

1. Silakan buka Daftar Isi untuk melihat artikel menarik lainnya
2. Komentar sobat adalah investasi besar untuk meningkatkan jumlah pengunjung ke Blog Sobat

Back To Top