5 Marching Band Terkenal Asal Pati - HP Yitno 5 Marching Band Terkenal Asal Pati - HP Yitno

Bisnis Online I Affiliasi I Tutorial Blog I Tips & Trick I Motivation I SEO

5 Marching Band Terkenal Asal Pati

Marching Band adalah sekelompok orang yang memainkan alat musik drum dan alat musik lain secara bersama-sama dalam sebuah festival. Salah satu ciri khas marching band adalah adanya mayoret yang bertugas memandu kelompok musik tersebut. Umumnya seorang mayoret pandai sekali dalam memainkan tongkat yang dipegangnya. Keahlian inilah yang sering dipertontonkan untuk menghibur masyarakat yang menyaksikan parade musik dalam acara karnaval.

Saat ini marching band sudah menjadi kegiatan ekstra kurikuler yang digemari anak sekolah. Beberapa lembaga pendidikan bahkan mewajibkan anak didiknya mengikuti kegiatan ini pada hari tertentu. Tujuannya adalah melatih siswa agar lebih terampil dalam memainkan alat musik. Jika ada event bergengsi baik yang diadakan oleh pemerintah setempat atau institusi tertentu, mereka umumnya akan diikutsertakan untuk mengharumkan nama sekolah tempat mereka belajar.

Di kabupaten pati sendiri terdapat marching band yang berhasil Go International. Nama marching band tersebut adalah Marching Band Bahana Swara. Grup MBBS ini berasal dari daerah Kajen - Margoyoso. Selain MBBS Salafiyah, masih ada marching band terkenal asal pati yang patut kita perhitungkan keberadaannya. Kepiawaiannya dalam memainkan alat musik pukul dan alat musik tiup nggak kalah dengan Marching Band Bahana Swara Salafiyah Kajen.

Inilah 5 Marching Band Keren Dari Kota Pati yang saya maksud:

1. MMH Marching Band



Marching Band ini berasal dari daerah Pucakwangi Kabupaten Pati. Siapa yang menyangka kalau wilayah yang jauh dari pusat keramaian memiliki grup marching band berbakat sekelas MBBS.

2. Abadiyah Marching Band



AMB Marching Band ini dikelola oleh sebuah yayasan pendidikan islam yang ada di wilayah pati selatan. Marching band ini juga cukup terkenal karena sering tampil dalam acara karnaval yang diselenggarakan oleh pondok pesantren atau lembaga pendidikan islam lainnya.

3. Grypta Maheswara



Grup musik ini berasal dari wilayah pati kidul yaitu pekalongan winong pati. Sama seperti AMB, marching band ini juga sering mengikuti kegiatan yang diadakan oleh lembaga pendidikan islam yang ada di kota pati.

4. Gaung Smalsa



Tak hanya grypta maheswara, winong kidul ternyata juga masih memiliki marching band berbakat lainnya yang nggak kalah hebat. Grup musik ini bernama Gaung Smalsa dari SMK Al Falah winong.

5. Ababil Marching Band



Anda mungkin beranggapan grup musik ini berasal dari arab saudi karena namanya ababil. Jika anda mengira seperti itu, anda salah besar. Grup musik ini ternyata berasal dari kecamatan wedarijaksa.

Demikianlah informasi singkat tentang The Populer Marching Band From Pati yang bisa saya sampaikan. Sebagai warga pati yang baik, saya turut bangga mengingat banyak sekali pemuda berprestasi yang mengharumkan nama daerah.
SHARE :

Iklan Lucu & Super Kreatif Di Dunia

Amazing..!!! - Kata itulah yang mungkin akan anda katakan tatkala melihat iklan paling kreatif & termahal di dunia berikut https://youtu.be/jYsx0nlGtJ4.
1 Komentar untuk "5 Marching Band Terkenal Asal Pati"

Marching Band merupakan parade musik yang sangat menghibur.

1. Silakan buka Daftar Isi untuk melihat artikel menarik lainnya
2. Komentar sobat adalah investasi besar untuk meningkatkan jumlah pengunjung ke Blog Sobat

Back To Top