Pagi itu sekitar jam sembilan pagi, aku terbangun karena perut sudah mulai keroncongan. Biasa sob, kalau pas libur kerja, aku gunakan untuk full istirahat. Kalau nggak tidur-tiduran sambil online, ya jalan-jalan. Kelewatan banget kan sob, masa jam sembilan pagi baru bangun?
Berjalan agak terburu-buru, aku pergi ke salah satu warung langgananku. Bukan Warung Blogger ya sob? Tapi ini warung beneran, yaitu Warung Nasi. Eh sampai disana, warungnya agak rame, terpaksa antri deh. Padahal perut sudah nggak mau diajak kompromi. Pengen rasanya menyelak untuk didahulukan, tapi nggak ane lakukan. Bisa menimbulkan pertengkaran sesama pemakan nasi nantinya. Karena laper, meskipun hanya mengantri tiga menit rasanya seperti satu jam.
Pas tiba giliranku, ane segera pesan nasi pecel sama ikan bandeng favoritku. Pengen rasanya langsung ku lahap nasi itu. Tapi karena banyak juga orang yang makan disitu, yah di pelan-pelanin deh makannya. Sedikit jaga image supaya nggak terlihat kelaperan banget atau rakus sob. Di sela-sela ane makan, ane mendengarkan perbincangan tiga orang di warung itu. Kayaknya sih para pekerja proyek. Yang satu seorang mandor, yang satu asisten mandor dan yang satu anak buah yang lagi belajar. Perbincangannya kurang lebih seperti ini:
Mandor : "fan, mumpung kamu ikut aku kerja, ini kesempatan buat kamu untuk belajar. Memang awalnya kamu sering disuruh-suruh. Tapi itu nantinya juga buat kamu juga. Kalau kamu bisa, itu juga buat kamu, bukan buat kita. Mungkin kamu belum merasakannya, tapi aku sudah merasakannya fan. Oh iya..ya...sekarang aku pinter, manfaatnya juga buat aku juga. Bukan buat mereka. Aku awalnya juga seperti kamu fan, disuruh-suruh terus".
(Ifan hanya mengangguk-anggukkan kepala mendengar nasehat dari pak Mandor)
Asisten : "Kalau ada yang tidak tahu, tanyakan fan. Biar kamu juga bisa dan cepet maju".
Mandor : "Kelistrikan Aku nggak kalah sama kamu fan, meskipun kamu stm. Aku punya buku-buku kelistrikan setebel tiga centimeter di rumah".
Mandor : "Aku sering ke toko buku, nyari buku fan. Kalau ada buku teknik, aku beli fan".
Asisten : "kalau nyari buku-buku teknik kelistrikan, di Gramedia juga banyak fan kalau kamu mau nyari".
Mandor:"Kamu tahu pak Ari?
(Ifan menganggukkan kepala pertanda dia tahu)
Mandor : "saat diminta merubah genset dari manual ke otomatis, dia berani. Padahal belum pernah sama sekali itu fan. Cuma lihat gambar ( gambar disini, pastinya gambar kelistrikan ). Dia kerjakan tuh proyek. Satu bulan jadi tuh genset otomatisnya. Sendirian itu fan". Belajar yang paling sulit adalah belajar bertanggung jawab - karena itu adalah karakter.
Belajar bertanggung jawab memang sulit, tapi bukan berarti tidak bisa dilakukan kan? Semua butuh latihan dan proses. Berpikir maju, berpikir positive dan bertanggung jawab adalah mentalnya sang juara. Kabar baiknya, sang juara bukan dilahirkan tapi dibentuk. Jadi sobat semua juga bisa menjadi sang juara.
73 Komentar untuk "Belajar Bertanggung Jawab"
mantap sob... bertanggung jawab itu pengucapannya mudah tp srg kali pelaksanaannya ga sesuai diharapkan.
Betul sekali itu sobat.
Bertanggung jawab hanya bisa dibuktikan dengan tindakan. Bukan hanya kata-kata atau janji semata.
waw . belajar emang gag perlu lewat penddidikan formal.
tp belanjar tanggung jawab emang gag bisa semata-mata dapet dipendidikan formal.
biasanya yg belajar otodidak mengena :)
bertanggung jawab itu dalam pelaksanaannya memang susah.
Yups super sekali.
Belajar di sekolah atau pendidikan formal emang sangat bagus. Tetapi belajar secara non formal juga perlu untuk membentuk karakter dan mental positif.
Bahkan ilmu yang didapat di luar pendidikan terkadang sangat menentukan karir seseorang. Seperti yang dibilang pak mandor tadi, belajar yang paling sulit adalah belajar bertanggung jawab. Dan hal itu tidak kita dapatkan teorinya di sekolah. Semuanya karena proses latihan.
Makanya diperlukan proses latihan sejak dini. Kalau sejak dini diajarkan bertanggung jawab, dewasanya akan menjadi pribadi yang jujur dan bertanggung jawab.
Proses dari bisa bertanggung jawab itu yang menarik sob, biasanya penuh dengan pernak pernik dalam perjalananya, betul :D
wah oke juga ceritanya gan.. Moga bisa menginspirasi kita semuah untuk lbìh belajar tanggung jawab..
belajar rendah hati dan selalu ingin tahu adalah kunci sukses....
:)
semangat mas...
Justru yang seru adalah proses perjalanannya sob. Selalu ada kesan tersendiri yang dapat kita ceritakan. Proses itulah yang mampu menginspirasi dan memotivasi seseorang.
Bertanggung jawab adalah wajib. Karena itu adalah tolak ukur untuk mencapai karir yang cemerlang. Jabatan atau pekerjaan yang bermutu selalu diberikan pada orang yang jujur dan bertanggung jawab.
Betul sekali sobat.
Dengan rendah hati akan mudah mendapatkan kerjasama yang baik dalam pekerjaan dan berhubungan dengan orang lain.
Bukankah salah satu kunci sukses adalah berhasilnya menjalin kerja sama?
jangankan tanggung jawab dalam kerjaan, tanggung jawab kita sendiri dirumah aj terkadang susah...
dengan kita bertanggung jawab, biasanya atasan kita lebih percaya walaupun hasil kurang maksimal...
Betul sekali sobat.
Dengan bertanggung jawab, pekerjaan yang baik dan membaikkan akan selalu menghampiri kita. Entah itu lewat atasan kita atau diluar dari itu semua. Kalaupun kurang maksimal, hanya perlu memperbaiki skill saja. Buat apa skill bagus tapi tidak bertanggung jawab.
wah, dapat pelajaran berharga di sebuah warung makan ya, mantap sob
Kalau boleh jujur, nilai tanggungjawab saya kayaknya belum baik.
Masih sering menuruti kemauan dan kesenangan sendiri dan menomorduakan kewajiban yg jadi tanggungjawab saya
Iya sob. Inspirasi datang darimana saja. Terkadang malah nggak kita duga sebelumnya. Ya seperti di Warung Nasi tadi.
Untungnya istri pak Mars pengertian kan? Semua punya hak dan tanggung jawab sendiri. Manakala ada yang kurang terpenuhi, saling pengertian adalah kunci utama keharmonisan suatu keluarga. Gitu kan pak Mars?
Kunjungan perdana, salam kenal mas.
sedang galau, ga bisa komentar.
datang hanya bilang selamat malam...
bagus postingannya...
positiv banget...
kalau menurut saya ada lagi yang lebih sulit..
sebuah tanggung jawab akan melahirkan kepercayaan...
Nah yang sulit itu menjaga kepercayaan orang...
Sekalinya kita merusak kepercayaan seseorang sussaah (Susah kelas kakap) untuk memperbaikinya...
keren postingannya mas, walau dari hasil menguping. Bener kata mas, untung yang dicuri dengar adalah hal positif ya mas? jadi manfaatnya akan dapat dirasakan teman-teman lain saat dishare..
thanks for posting mas. :)
tanggung jawab adalah hal yang paling sulit, tapi sebagai seorang lelaki kita mensti belajar untuk bertanggung jawab dengan apa yg telah kita lakukan....
itu si ifan bisa nya cuman ngangguk2 sob haha
Tanggung jawab erat kaitannya dengan kepercayaan sob, kalau kita bertanggung jawab, mudah sekali orang mempercayai kita. kedua unsur ini memang sulit dipisahkan..
pasang shout box dong om.. ditunggu update nya..
sang juara bukan dilahirkan tapi dibentuk
suka banget kata" ini :D
betul sobat tanggung jawab adalah sebuah amanah bagi siapa yang bisa menunaikan akan berbuah kepercayaan, betapa senang dan bahagianya bisa menjadi orang yang bertanggung jawa itu
"sang juara bukan dilahirkan tapi dibentuk. ' .. setuju mas :)
Betul. mari kita bentuk 'sang juara' itu mulai dari diri kita sendiri. Mantab..mantab...
Enak tuh kalau lagi makan trus dengerin orang ngomong positif kayak gitu, jadi motivasi buat kita juga yang nguping hehehe, banyak yang kalau lagi kumpul2 malah ngomongin orang :)
Salam kenal juga sobat. Makasih ya dah mampir ke gubukku. Jadilah orang yang bertanggung jawab sobat.
Waduh sobat, kenapa galau. Coba cari suasana baru saat galau melanda. Siapa tahu pikiran jadi tenang.
Super sekali.
Karena kepercayaanlah seseorang diberi tanggung jawab besar. Kalau sudah berlaku tidak jujur apalagi menyalahgunakan kepercayaan yang diberikan, itu tandanya orang itu tidak bertanggung jawab. Sekali seseoarang berbuat tidak jujur (tidak amanah), akan sulit untuk mendapatkan kepercayaan lagi.
Betul sekali mbak Alaika, kalau itu positive kenapa nggak ane share. Manfaatnya kan buat kita semua.
Emang sulit, tapi itu wajib. Minimal buat keluarga kita, anak dan istri kita. Mereka adalah tanggung jawab kita. Kalau bukan kita siapa lagi?
Yang namanya diberi nasehat atau masukan, biasanya seperti itu. Itu naluriah sobat. Beda dengan berdiskusi. Kalau berdiskusi itu merundingkan suatu masalah untuk mencari jalan keluarnya. Nah kayaknya si Ifan ini tipe orang yang pendiam, takut bertanya. Pokoknya serba ikut atasan tanpa adanya kreatifitas. Mungkin anak baru yang lagi belajar bekerja sob.
Super sekali.
Mana ada orang memberikan tanggung jawab pada orang yang tidak dipercayai. Kedua unsur ini adalah saling berkaitan.
Tanggung jawab ..
sebuah kata yang keliatannya keren ..
tapi susah banget dilakuin ..
nice sobb ..hhhaha
nbenar sekali sob..... dl awal kerja q hampir kayak orang diatas, disuruh2 (awal kerja q sbg tukang cuci piring) tp q jalani dengan sabar n trs belajar dan alhamdulillah skrg q dah merasakan hasil dr semua jerih payah q dl..... sabar dan terus belajar itu intinya sobat
Sarannya ane tampung sob.
Sebenernya ane juga pernah pasang shout box, tapi di blogku yang lama. Sayangnya shout box sering dimanfaatkan oleh para spammer untuk mendapatkan back link gratis. Mungkin suatu saat nanti juga akan pasang shout box. Yang berbayar kan ada fasilitas chat box kan. Dan yang bisa ikutan nimbrung adalah pengguna terdaftar. Namun kan ane masih baru di dunia blogger. Jadi yang ada dulu di maksimalkan.
Betul sekali sobat. Coba bayangkan kalau sang juara dilahirkan. Kalau yang terlahir bukan sang juara bagaimana? Apa harus sengsara terus seumur hidupnya.
Bukan hanya kesenangan yang kita dapatkan. Tapi ketentraman dan ketenangan batin juga kita dapatkan jika kita berlaku amanah. Coba kita lihat orang-orang yang tidak amanah. Apa mereka tenang, setiap hari di uber-uber untuk hadir di persidangan.
Yoi sobat.
Dengan berlaku seperti sang juara secara terus-menerus, secara tidak langsung kita sudah menjadi sang juara tanpa kita sadari.
Yups, mari kita tanamkan perilaku bertanggung jawab dari diri kita dulu.
Alhamdulillah sob yang di omongin adalah hal yang positif. Kalau negatif bahaya sob. Bisa merusak pikiran kita. Apalagi bergunjing. Haduh bahaya sekali itu sob.
Susah dilakukan tapi BISA. Semua butuh latihan dan proses.
Betul sekali sobat. Sabar adalah salah satu kunci sukses. Kalau mau bisa harus bersabar dan rela mendapatkan perlakuan yang kelihatannya tidak enak di awal. Tapi itu sangat berguna nantinya.
nah kalau menguping hal positif boleh lah :) apalagi langsung di share seperti ini jadi buat pembelajaran buat kita juga ya mas
betul sob, semakin berliku semakin seru, walaupun saat menjalaninya terasa pahit, tp jadi manis saat mengenangnya, hehey setuju :D
Yups betul sekali sobat.
Kalau itu positif kenapa nggak ane share langsung aja. Ane dapat manfaatnya, kawan-kawan Blogger juga dapat mengambil hikmah dan manfaatnya. Kalau bisa, betul nggak?
Betul sekali mas stumon. Emang menjalaninya terasa pahit. Tapi kalau sudah masuk ke zona keberhasilan, sesuatu yang pahit tadi akan terasa manis dan indah di kenang.
Coba lihat para motivator, hampir semuanya berasal dari latar belakang yang bisa dibilang kurang beruntung. Tapi bisa berhasil seperti yang sobat lihat sekarang. Mereka berjuang, dan mereka juga nggak segan-segan menceritakan masa-masa sebelum sukses seperti sekarang. Tujuannya adalah buat pembelajaran dan memotivasi seseorang juga kan?
Kalau aku saja bisa, kenapa kamu tidak?
wah postingannya juara nih.. bnr2 menginspirasi.. makasih ya dah dishare hasil ngupingnya :D
Adeuuuuh dah jadi kaya yang di TV-TV ajha...
heee
Super Sekaliiii....
Oh gitu yah, ok ok.. ya padahal cuma buat salam sapa aja kalau lagi ngga ada postingan yang baru.. =)
Mari belajar saya juga masih baru,,,
Keep Blogging ya..
Mahpum =)
Sebenernya semua orang itu udah punya gelar juara, ngga mesti yang dapet medali, juara kan makna nya lebih luas.. *maybe..
Iya nih mbak Cova, pengen posting tentang motivasi. Eh kebetulan ada yang ngomongin soal tanggung jawab. Ya udah ane posting aja.
Sebenernya kita lahir ke dunia ini karena juara memenangkan perebutan sel telur kan? Ada ribuan sperma yang memperebutkan sel telur. Tapi hanya satu yang lolos. Yang lolos itu membentuk diri kita seperti sekarang ini.
He..he..
Mari kita belajar sama-sama kawan. Semoga sobat memaklumi kenapa ane nggak pasang shout box.
Betul sekali sobat.
Makna juara itu luas. Tergantung kita memaknainya. Intinya juara adalah dapat melakukan sesuatu yang kebanyakan orang tidak bisa lakukan. Itulah sang juara.
He..he...
Penggemar Mario Teguh sob. Motivasi dari beliau banyak menginspirasi ane sob. Di blogku yang lama juga ane isi motivasi dari pak Mario Teguh sob. Jadi sewaktu-waktu bisa ane baca lagi sob.
Salam super :)
bener tuh bang.. bertanggung jawab itu harus di bentuk karena dari situ kita bisa dipercaya banyak org. nice post bang :)
Semoga kita bisa jadi sang juara itu :)
Mantap sop! (sop ayam hujan-hujan gini enak tuh :p)
bertanggungjawab, positif thingking, dan keberanian untuk mencoba memang kunci kesuksesan :)
perut kenyang dapat ilmu pula ya :)
Betul sekali mbak.
Tanggung jawab dibentuk dari hal-hal kecil terlebih dahulu. Kalau pantas diberikan tanggung jawab besar, maka atasan nggak segan-segan memberikan tanggung jawab besar. Karena dia percaya, kalau kamu bisa menyelesaikannya dengan sukses dan tepat waktu.
Amin mbak.
Semoga do'a dari temen-temen blogger semua mampu menginspirasi kita semua dan ane khususnya.
Betul sekali.
Karena mencobalah kita tahu letak kesalahannya dan kebenarannya. Orang gagal adalah orang yang tak mau mencoba. Dia takut dengan bayangan-bayangan yang diciptakan pikirannya sendiri. Orang seperti ini kalah sebelum bertanding.
Yups betul sekali.
Lahiriah terisi energi lewat makanan, batiniah juga terisi lewat mendengarkan pembicaraan.
Tanya dong, kalau bikin balasannya langsung di bawah yang komen gimana ya bang?? belum dapet caranya nih??
Setuju sama mbak Lidya.
Toh ngupingnya bukan untuk menjelek2kan atau melakukan hal negatif lainnya ... :)
Saya menyukai tampilan website anda dengan materi yang dibahas di dalamnya. Saya akan kunjungi beberapa waktu lagi untuk melihat informasi baru dari anda.
ada postingan terbaru, mohon di cek
Itu adalah tampilan blogger yang versi terbaru sob. Versi yang baru secara otomatis begitu. Kalau masih pakai template lama nggak bisa sob.
Template lama bisa dimodifikasi supaya seperti template baru. Cuma ane belum bisa sob. Coba tanya sama kang dmilano, dia pernah merubah template lamanya menjadi versi terbaru. Dan bisa langsung balas komentar para pengunjung dibawahnya.
Kang dmilano alamat blognya:
http://cangkirkupi.blogspot.com
Sang Juara bukan dilahirkan, tapi dibentuk..
Bener banget mas.. :D
1. Silakan buka Daftar Isi untuk melihat artikel menarik lainnya
2. Komentar sobat adalah investasi besar untuk meningkatkan jumlah pengunjung ke Blog Sobat