Cara Membuat Es Krim Aneka Rasa Anti Gagal Yang Enak Dan Lezat - HP Yitno Cara Membuat Es Krim Aneka Rasa Anti Gagal Yang Enak Dan Lezat - HP Yitno

Bisnis Online I Affiliasi I Tutorial Blog I Tips & Trick I Motivation I SEO

Cara Membuat Es Krim Aneka Rasa Anti Gagal Yang Enak Dan Lezat

Cara Membuat Es Krim Sederhana Ala Rumahan - Ibu rumah tangga yang kreatif akan senantiasa berpikir bagaimana mendapatkan penghasilan tambahan tanpa melupakan kewajiban utamanya. Salah satu contoh aktifitas ibu rumah tangga yang berpenghasilan sendiri ialah menjual es krim yang dibuatnya sendiri di rumah. Harga jual es krim buatan ibu-ibu PKK ini biasanya juga ramah di kantong. Meskipun harganya sangat terjangkau, rasa es krim buatan mereka nggak beda jauh dengan es krim bermerk seperti Walls dan Aice.

Bahan-bahan yang dipakai untuk membuat es krim pop ice ini juga sangat simple dan mudah didapat di pasaran. Kita hanya perlu mengasah otak kita saja bagaimana cara mendapatkan bahan-bahan super ekonomis tersebut agar mendapatkan keuntungan yang maksimal saat menjual es krim yang kita bikin sendiri di rumah. Disini prinsip ekonomi sangat diperlukan sekali jika anda ingin berbisnis es krim yang disukai semua kalangan khususnya anak-anak.

Jika sebelumnya sahabat belum pernah membuat es krim sendiri di rumah, saya akan dengan senang hati menunjukkan kepada anda step by step bagaimana bikin es krim yang enak dan lezat. Jika sahabat mengikuti tutorial yang saya berikan dengan seksama, saya yakin es krim buatan anda akan mirip dengan es krim yang banyak dijual di pasar swalayan dan supermarket.

Bahan-Bahan Untuk Membuat Es Krim Pop Ice:

1. 3 sachet susu kental manis
2. 6 sendok makan gula pasir
3. 3 sendok makan tepung maizena
4. 3 gelas air ( lebih kurang 600 ml )
5. 1 sendok teh SP
6. Pop ice aneka rasa atau pasta makanan

Cara Membuat Es Krim Pop Ice:

1. Campurkan susu kental manis, gula dan tepung maizena ke dalam panci
2. Tambahkan air kemudian aduk hingga tercampur merata
3. Masak bahan tersebut hingga mendidih sambil di aduk-aduk
4. Setelah mendidih, angkat dan diamkan sebentar
5. Setelah dingin, masukkan adonan tersebut ke dalam freezer selama 6 jam
6. Keluarkan adonan dari dalam freezer kemudian hancurkan adonan yang membeku dengan garpu
7. Tambahkan SP lalu mixer adonan tersebut dengan kecepatan tinggi hingga mengembang
8. Bagi adonan menjadi 3 wadah kemudian tambahkan Pop Ice atau Pasta Makanan
9. Untuk mendapatkan es krim aneka rasa, kamu bisa menggunakan Pop Ice dengan rasa yang berbeda seperti rasa melon, strawberry dan coklat
10. Masukkan adonan yang terbagi menjadi 3 wadah tersebut ke dalam freezer selama 6 jam
11. Selamat es krim aneka rasa ala rumahan siap dinikmati atau dijual

Untuk mempermudah temen-temen yang sedang belajar membuat es krim sendiri di rumah, saya telah menyediakan video tutorial yang bisa anda ikuti sebagai panduan. Silahkan tonton videonya dengan cara menekan tombol play yang muncul dilayar.


Demikianlah informasi singkat tentang cara membuat es krim ala rumahan anti gagal yang bisa saya bagikan untuk anda. Semoga tulisan singkat ini bermanfaat untuk sesama khususnya ibu rumah tangga yang ingin membuka usaha sendiri di rumah. Jika artikel ini bermanfaat, jangan segan-segan membagikannya ke situs jejaring sosial milik anda agar lebih banyak lagi sahabat yang merasakan manfaatnya.
SHARE :

Iklan Lucu & Super Kreatif Di Dunia

Amazing..!!! - Kata itulah yang mungkin akan anda katakan tatkala melihat iklan paling kreatif & termahal di dunia berikut https://youtu.be/jYsx0nlGtJ4.
1 Komentar untuk "Cara Membuat Es Krim Aneka Rasa Anti Gagal Yang Enak Dan Lezat"

Es krim aneka rasa ini memang mantap dan lezat namun ramah di kantong

1. Silakan buka Daftar Isi untuk melihat artikel menarik lainnya
2. Komentar sobat adalah investasi besar untuk meningkatkan jumlah pengunjung ke Blog Sobat

Back To Top